Tanggamus – Ketua DPC Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Tanggamus, Mirza YB., sambut baik kunjungan dan silaturahmi Kapolsek Kota Agung, Iptu Rudi Khisbiantoro bersama personilnya, Kamis 3 April 2025 yang lalu.
Silaturahmi tersebut berlangsung di kediaman Ketua DPC Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Tanggamus, Mirza YB, yang juga merupakan Wakil Panglima Penggittokh Alam Wilayah Tanggamus, Kerajaan Adat Paksi Pak Sekala Brak Kepaksian Pernong.
Mirza YB. mengatakan,“Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini. Hubungan yang baik antara kepolisian dan tokoh adat akan membawa dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan ketertiban dan mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan,
“Dengan adanya pertemuan ini, diharapkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, sehingga kolaborasi dalam menjaga keamanan serta menegakkan hukum berbasis nilai-nilai budaya dan kearifan lokal di Kabupaten Tanggamus dapat terus berjalan dengan baik,”ungkapnya.
Sementara itu Kapolsek Kota Agung, Iptu Rudi Khisbiantoro menuturkan, kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan tokoh adat serta memperkuat sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Tanggamus.
“pentingnya menjaga hubungan baik antara kepolisian, tokoh adat, dan pemerintahan desa guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat
“Kami ingin terus memperkuat komunikasi dan kerja sama dengan seluruh elemen masyarakat, terutama para tokoh adat dan pemerintah desa. Dengan adanya sinergi yang baik, diharapkan keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Tanggamus semakin terjaga,” kata Iptu Rudi. (Wan)