Polres Tulang Bawang Gelar Patroli Dialogis di Dua Lokasi Berbeda Pada OMB Krakatau 2023-2024
Tuba,-Satuan Samapta Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menggelar patroli dialogis pada pelaksanaan Operasi Mantap Brata (OMB) Krakatau 2023-2024 untuk mengamankan rangkaian tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Patroli dialogis ini berlangsung hari Sabtu (16/12/2023), pukul 10.00 WIB s/d 12.00 WIB, di dua lokasi yang berbeda di Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang.
“Hari ini, petugas kami yang tergabung dalam OMB Krakatau 2023-2024 menggelar patroli dialogis di Kampung Moris Jaya dan Kampung Tri Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung,” kata Kasat Samapta, AKP Samsul Bahri, S.A.P, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Jibrael Bata Awi, SIK.
Lanjutnya, sebanyak 16 personel Satuan Samapta yang melaksanakan kegiatan patroli dialogis ini sebagai bentuk antisipasi guna meminimalisir terjadinya gangguan kamtibmas di Kabupaten Tulang Bawang yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur yang saat ini sedang berlangsung tahapan kampanye pada Pemilu 2024.
“Cara bertindak yang dilakukan oleh petugas kami dalam kegiatan patroli dialogis ini adalah dengan melakukan sambang dan berdialog langsung dengan warga, sehingga apa yang menjadi keluhan dari warga terkait situasi kamtibmas yang terjadi bisa segera dicarikan solusinya,” papar perwira dengan balok kuning tiga dipundaknya.
Kasat Samapta menambahkan, personelnya yang melaksanakan patroli dialogis adalah mereka yang berseragam dinas dan dilengkapi dengan senjata api (senpi) organik, serta kendaraan dinas patroli.
“Kami berharap, dengan rutinnya petugas kami menggelar patroli dialogis akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga, serta bisa mengurungkan niat para pelaku tindak pidana untuk melakukan aksi kejahatannya. Sehingga seluruh tahapan Pemilu 2024 dapat berlangsung dengan aman, lancar dan kondusif,” imbuh AKP Samsul. (*/Can)