Tulangbawang-Ikatan Istri Partai Golkar (IIPG) Provinsi Lampung membagikan sebanyak 500 paket sembako dan 5 kursi roda untuk masyarakat di Kampung Jaya Makmur Kecamatan Banjar Baru, Kabupaten Tulangbawang, Rabu (4/10/2023).
Kegiatan pembagian sembako kali ini mengambil tema bersatu untuk Indonesia.
Dalam sambutannya ketua IIPG Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal menuturkan,
Kegiatan hari ini merupakan bukti nyata hingga komitmen IIPG Lampung dalam memberikan dukungan dan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Saya sebagai ketua IIPG Provinsi Lampung turun pada hari ini untuk bersilaturahmi dan berbagi kepada masyarakat yang ada di Kampung Jaya Makmur,” terangnya.
Selain itu dirinya mengungkapkan kehadiran ketua IIPG Provinsi Lampung ke Kabupaten Tulangbawang juga merupakan rentetan agenda yang dilaksanakan ke seluruh Kabupaten/Kota di Lampung.
“Alhamdulillah kegiatan hari ini disambut baik oleh masyarakat sekitar, bahkan antusias masyarakat untuk hadir dalam giat pada hari ini sangat luar biasa,” ungkapnya.
Dirinya menjelaskan bantuan yang diserahkan pada hari ini merupakan hasil pendataan yang dilakukan oleh IIPG Kabupaten melalui jalur ke partaian.
Dimana kemudian IIPG Kabupaten yang melakukan pendataan kemasyarakat sekitar yang membutuhkan salah satunya kursi roda maupun alat bantu pendengaran.
“Insya Allah sepanjang kami bisa membantu pasti kami bantu,” tuturnya.
Dirinya berharap kepada masyarakat Tulangbawang agar kedepannya dapat terus merasakan setiap pembangunan yang dilakukan oleh Gubernur Lampung.
Salah satunya perbaikan jalan yang ada di Kampung Jaya Makmur, Kecamatan Banjar Baru. (CN)